Berita Terkini

Bimtek pengisian kertas kerja pelaksanaan penilaian mandiri maturitas penyelenggaraan SPIP terintegrasi tahun 2025.

Kab-probolinggo.kpu.go.id, Kamis, 17 Juli 2025 Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Probolinggo mengikuti  Bimtek pengisian kertas kerja pelaksanaan penilaian mandiri maturitas penyelenggaraan SPIP terintregasi tahun 2025 bersama KPU RI, KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.


Pelaksanaan penilaian mandiri maturitas penyelenggaraan SPIP  dapat diartikan pelaksanaan tingkat  kematangan penerapan SPIP dalam instansi pemerintah yang mencerminkan efektifitas pengendalian internal.


Sekretaris bersama Kasubbag dan Staf Pelaksana Teknis Penyelenggaraan dan Hukum mengikuti acara Bimtek tersebut di Ruang Rapat Kantor KPU Kabupaten Probolinggo.


" Tujuan Rakor ini adalah terciptanya pemahaman pelaksanaan SPIP, karena SPIP menjadi indikator dalam penilaian Reformasi Birokrasi". Ungkap Ibu Wahyu selaku Irwil saat memberikan sambutan dalam kegiatan tersebut.


Selain itu juga diinstruksikan kepada KPU provinsi dan KPU kabupaten /Kota agar melakukan penilaian mandiri maturitas SPIP.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 41 kali