
Rakor Evaluasi Dan Peningkatan Kualitas Pelaksanaan Serta Pertanggungjawaban Keuangan KPU Kabupaten/Kota Se Jawa Timur
kab-probolinggo.kpu.go.id, Jumat , 17 Desember 2021, Pembukaan Rapat Koordinasi Evaluasi dan Peningkatan Kualitas Pelaksanaan serta Pertanggungjawaban Keuangan KPU Kabupaten/Kota Se Jawa Timur dilaksanakan di Gedung Graha Pancasila Balai Kota Among Tani Batu.
Selesai acara pembukaan, Rakor kemudian berpindah di Royal Orchid Garden Hotel untuk penyampaian materi. Hadir dalam acara Rakor tersebut Divisi Perencanaan Dan Logistik KPU Provinsi Jawa Timur Miftahur Rozaq, S.H.I, M.Pdi., dan Sekretaris KPU Provinsi Jatim Nanik Karsini serta narasumber dari DJPBN (Direktorat Jenderal Perbendaharaan Negara) yaitu Purnaningrum yang juga menjabat sebagai Pelaksana Seksi pada PPA I D Bidang PPA I .
KPU Kabupaten Probolinggo turut hadir dalam acara Rakor hari pertama tersebut yaitu Ketua dan Sekretaris KPU Kabupaten Probolinggo serta Pejabat Pengelola Keuangan dan operator Aplikasi SAKTI.
Rakor dibuka oleh Nurita Paramita Kasubbag Program dan Data KPU Provinsi Jawa Timur, yang kemudian oleh Nurita acara langsung diserahkan kepada narasumber dari DJPBN untuk menyampaikan materi. Purnaningrum dalam garis besar menyampaikan materi tentang realisasi IKPA (Indikator Kinerja Pengguna Anggaran). Disampaikan bahwa presentase Indikator Kinerja Pengguna Anggaran (IKPA) KPU Jawa Timur masih berada dibawah kementrian lainnya sehingga hal ini perlu menjadi perhatian.
Setelah Purnaningrum dalam kesempatan tersebut Rozaq yang saat acara Rakor juga merangkap sebagai Plh Ketua Provinsi Jawa Timur menyampaikan tentang Pemetaan jumlah TPS untuk persiapan Pemilihan 2024, lebih lanjut Rozaq juga menyampaikan terkait sharing anggaran untuk Pemilihan diperkirakan hampir sama dengan Pemilihan yang terdahulu.
Selanjutnya Nanik Karsini juga menyampaikan kepada peserta Rakor bahwa di tahun 2022 akan ada pemeriksaan cash opname secara acak dan tidak dilakukan pemberitahuan terlebih dahulu.. KPU Provinsi akan melakukan uji petik 1 satker tiap bulannya hal ini diharapkan bahwa tiap satker siap dan tertib adminstrasi keuangannya.
Diakhir acara penutupan di hari pertama Rakor, Choirul Anam yang akrab dipanggil cak Anam hadir dan juga memberikan arahannya sekaligus menutup acara “ KPU adalah lembaga vital yang mengelola urusan kekuasaan baik nasional maupun daerah sehingga dalam setiap langkah dan kinerjanya harus memenuhi prinsip kepatutan, efektif dan efisien” tutup Choirul Anam.