Rapat Koordinasi PDPB.
kab-probolinggo.kpu.goi.id, Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB) merupakan salah satu Program Kegiatan KPU RI untuk memperbarui Data Pemilih. Pemutakhiran dilakukan untuk menjaga kualitas Data Pemilih up-to-date. KPU Jatim menggelar Rakor PDPB yg diselenggarakan di Surabaya (12/6).
Hadir dalam acara tersebut, Ketua KPU Jatim, Aang Kunafi yang sekaligus membuka acara serta jajaran Komisioner KPU Jatim dan KPU Kabupaten/Kota.
Insan Qoriawan, Divisi Datin KPU Jatim menyampaikan bahwa koordinasi diperlukan untuk memastikan kegiatan Mutarlih dapat berjalan dengan maksimal, merespon perkembangan data penduduk (data pindah, updating dan data meninggal). Rencananya di Triwulan ke-2 KPU Kab/Ko sudah mempersiapkan rekapitulasi hasil PDPB, sementara di KPU Jatim rekapitulasi PDPB Semester pertama di awal Juli ini.