
Kab-probolinggo.kpu.go.id, Dalam rangka pelaksanaan Penyusunan Perencanaan Program dan Anggaran Pemilu dan Pemilihan Serentak Nasional 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur Menggelar Rapat Koordinasi Perencanaan Program dan Anggaran Dalam Rangka Persiapan Pemilu dan Pemilihan Serentak Nasional Tahun 2024. Kegiatan Berlangsung selama 2 hari Selasa s/d Rabu, 19 s/d 20 April 2022 bertempat di KPU Kabupaten Mojokerto dan KPU Kota Mojokerto yang dihadiri Oleh Ketua KPU, Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Sekretaris, Pejabat Pembuat Komitmen (PPKom) dan Bendahara seluruh KPU Kabupaten/Kota se Jawa Timur. KPU Kabupaten Probolinggo Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Lukman Hakim, Divisi Perencanaan, Data dan Informasi Mohammad Zamroni, Sekretaris Hendra Bahana, PPKom Muchayatul Burhanudin dan Bendahara Nur Aliyah. Pembahasan dalam rakor tersebut mengenai Sosialisasi terkait PMK 199/PMK.02/2021, Penjelasan Juknis DIPA sesuai Keputusan KPU Nomor 60 Tahun 2022, Sosialisasi Cash Management System (CMS), Paparan Program dan Anggaran KPU Kabupaten/Kota dan Overview RKB Pemilihan Serentak. “ Rakor Penyusunan Perencanaan Program dan Anggaran ini sangat perlu di laksanakan mengingat banyak sekali pejabat baru dalam struktur organisasi sekretariat Kabupaten/Kota sehingga perlu adanya keseragaman dan persamaan persepsi dalam hal revisi Anggaran “ tutur Choirul Anam selaku Ketua KPU Provinsi Jawa timur saat memberikan sambutan. (uk)